--> Skip to main content

Metode #2 - Setting IP pada PLC Omron CP2E-N (Menggunakan Network Kabel UTP atau LAN RJ45)

 Assalamualaikum Wr Wb. Selamat sore semuanya.....

Kali ini kita masih dalam bahasan yang sama, yaitu Pengaturan / Setting IP pada PLC Omron CP2E-N (Network Version) . Pada Tutorial Sebelumnya  banyak menu-menu yang mungkin membingungkan teman-teman sekalian. simak langkahnya berikut ini.

Assalamualaikum wr wb dan selamat pagi bagi teman-teman serta rekan-rekan semua. semoga ilmu yang kita peroleh hari ini bermanfaat bagi diri sendiri dan orang banyak. kali ini saya akan mencoba menjelaskan cara mengganti atau mengatur IP pada PLC OMRON CP2E-N menggunakan kabel UTP atau network mode. 

Langkah - Langkahnya adalah :
  1. Buka Aplikasi CX-Programmer kalian dan buatlah sebuah project dengan nama yang anda inginkan sebagai contoh dapat melihat gambar di bawah ini.


  2. Hubungkan kabel LAN pada PORT RJ45 pada laptop kalian dan ujung satunya lagi pada PLC Omron.
  3. Komunikasikan PLC dengan laptop atau komputer kalian dengan menekan tombol CTRL+W atau pada menu PLC ➔ Work Online.


  4. Periksa status pada project pada kolom kiri atas. pastikan kondisinya sudah tidak dalam tulisan offline. perhatikan gambar 3 kondisi berikut ini. (Run Online, Programming,Offline)


  5. Jika kondisinya dalam program mode, maka kalian sudah siap untuk mengganti IP pada pengaturan. akantetapi jika kalian masih dalam mode Run, maka kalian harus menggantinya dengan mode Program terlebihdahulu dengan cara menekan tombol CTRL+1 atau dapat memilih pada menu PLC ➔ Operating Mode ➔ Program. 






  6. Setelah masuk pada program mode, maka bukalah pengaturan Settings pada pojok kiri atas dengan Klik 2x pada menu tersebut.


  7. Setelah membuka Settings maka akan muncul menu berikut ini dan klik pada tanda panah ke kanan untuk memunculkan Tab berikutnya dan pilih Build-in Ethernet Seperti yang ditunjukkan pada gambar berikut ini.


  8. Atur IP Address dengan nilai yang kalian inginkan. Biasanya adalah : 192.168.250.XXX Bagian XXX dapat diganti dnegan IP yang kalian inginkan . perhatikan gambar berikut ini.


  9. Setelah selesai, Tutup jendela pengaturan sebelumnya dan lakukan upload program dengan menekan tombol CTRL + T atau dengan cara klik pada menu PLC ➔ Transfer ➔ To PLC seperti pada gambar berikut ini.

  10. Setelah menekan tombol pada langkah ke-9 di atas, maka akan muncul tampilan file apa saja yang akan di upload ke PLC kita.  Pastikan hanya File Settings saja yang akan kita Upload. 


  11. Kemudian klik OK tunggung sampai proses selesai. Jika ada pop-up yang muncul klik saja Yes. pop-up tersebut hanya menanyakan perubahan mode dari program mode menjadi run mode dan lain-lain sebagainya. (teman-teman bisa menterjemahkan sendiri notifikasi pada pop-up tersebut kedalam bahasa indonesia). Sampai disini kita seharusnya sudah berhasil mengubah IP pada PLC Omron CP2E-N kita. 
  12. Untuk membuktikannya silahkan Restart PLC (mematikan dan menyalakan ulang PLC). 
  13. Kemudian lakukan ping ke IP yang telah di ubah tadi melalui Command Prompt (Windows).
  14. Jika berhasil, maka akan muncul tampilan seperti pada gambar berikut ini pada layar komputer kalian.


Semoga tutorial singkat ini dapat bermanfaat bagi teman-teman semua. Terimakasih telah berkunjung dan membaca artikel dan sampai jumpa di tutorial berikutnya. Wassalamualaikum Wr Wb.
Salam Anak Pulau :)

Link Terkait :

  1. Menginstal Software CX-Programmer Untuk PLC Omron CP2E-N
  2. Menginstal Aplikasi NB-Designer Untuk Pemograman HMI Omron NB7W-TW11B
  3. Metode #1 - Setting IP pada PLC Omron CP2E-N (Menggunakan Network Kabel UTP atau LAN RJ45)
  4. Metode #2 - Setting IP pada PLC Omron CP2E-N (Menggunakan Network Kabel UTP atau LAN RJ45)

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar